Kamis, 15 September 2016

Tips Mendapatkan Kepercayaan Dari Rekan Bahkan Bos Di Perusahaan Anda [Tips Galau]

Teenager enjoying a cup of coffee with a big smile  [http://www.freepik.com]

Selamat pagi, sebelum berangkat ke Jogjakarta, alangkah baiknya pagi ini Saya membagikan Tips yang rasanya bermanfaat (ciye bermanfaat :p) bagi Anda yang sedang galau tentang "Bagaimana Sih Mendapatkan Kepercayaan Dari Bos?"

Kepercayaan itu penting Kak :) 
Saya percaya kalau "KEPERCAYAAN" ini sangat berharga dari harta yang Kamu timbun yang bernilai miliaran rupiah. Artinya kepercayaan ini bisa tidak ternilai harganya, wooow bisa begitu ya :)

Mau bekerja apapun, Usaha apapun. Modal utama itu adalah KEPERCAYAAN kepada orang lain, baru setelah itu Modal, dan UANG :)

Analis Galau memang bukan motivator, tapi seringnya membagikan tips tidak bermanfaat hehe, Ya semoga saja kali ini ada sedikit manfaatnya ya Kak :)

Tips dari Analis Galau tentang "Tips Mendapatkan Kepercayaan Dari Rekan Bahkan Bos Di Perusahaan Anda" adalah sebagai berikut :

1. MEMPERBAIKI ATTITUDE

Buat Saya, Attitude itu Nomer satu. Banyak orang yang hebat disana, diluar sana :), pintar, rajin, dlsb. Tapi mereka tidak punya sikap yang baik, baik itu kepada teman bahkan ke Bosnya. 

Di berbagai kata - kata motivator mungkin juga berkata demikian. Karena Attitude itu penting, bahkan ada yang bicara kalau "Anda bisa merubah Attitude sekarang, masa depan Anda akan berubah"

2. BERTANGGUNG JAWAB DAN DAPAT DIANDALKAN

Tips kedua barulah Kita berbicara tentang "Tanggung Jawab dan Kepercayaan" teman dan atau Bos kepada Kita. Misalnya, jika Kita diberikan tugas target 2 minggu selesai, seharusnya kita bisa menyelesaikannya 1 minggu, dan seterusnya. Ini hanya contoh, silahkan cari pengandaian sendiri ya Kak :)

Tanamkan kepada diri sendiri bahwa Kita bisa diandalkan. Bukan dimanfaatkan. 

3. TEPAT WAKTU

Waktu bagi siapapun sangat penting. Ingat, manusia hanya diberikan jatah sehari 24 jam. Manfaatkan waktu yang diberikan tuhan ini dengan baik. 

Setiap manusia memiliki kesibukan masing - masing, dan jangan merasa diri Kita paling sibuk se jagad raya alam semesta. Ingat, setiap manusia memiliki kesibukan masing - masing. hargai waktu orang lain, jangan pernah merugikan orang lain, baik itu waktu. 

Jangan pernah menganggap enteng, dan jangan asal bilang "baru terlambat 5 menit".

Nah, buat temen - temen yang sudah mampir di blog sederhana ini, terimakasih sekali. Silahkan isi komentar nya bagaimana perasaan Anda setelah membaca blog ini :). 

Apakah tidak bermanfaat? bersyukurlah karena keinginan Saya tercapai hehehe